Selamat Datang di Portal Resmi Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pacitan

Rabu, 22 Februari 2012

Penyuntingan Soal Ujian Akhir Madrasah dan Soal Ujian Akhir Semester bagi Kelas VII,VIII, IX

Pacitan, Bertempat di Aula Madrasah Tsanawiyah Negeri Pacitan, Kasi Mapenda, Pengawas SLTP/SLTA serta Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri dan Swasta se-Kabupaten Pacitan mengadakan Kegiatan Penyuntingan Soal Ujian Madrasah dan Ujian Akhir Semester Semester Genap 2011/2012. Dalam arahannya Kasi Mapenda menekankan :
  1. Pembuatan soal harus mengacu pada acuan yang berlaku, diantaranya Permendiknas Nomor 23 Tahun 2006 tentang SKL untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah untuk mata pelajaran umum dan Permenag Nomor 2 Tahun 2008 tentang  SKL dan SI Pelajaran Agama dan Bahasa Arab;
  2. Untuk menghadapi UN dan UAMBN serta UAS Genap 2012 diharapkan madrasah mempersiapkan diri baik secara fisik maupun secara moral, agar siswa dalam melaksanakan UN dan UAMBN benar-benar siap, sehingga output yang dihasilkan sesuai dengan harapan;
  3. Pelaksanaan UN dan UAMBN dapat dilaksanakan secara jujur dan kredibel;
  4. Diharapkan dalam pelaksanaan UN dan UAMBN dapat sukses, baik sukses perencanaan, sukses pelaksanaan dan sukses hasilnya.