Selamat Datang di Portal Resmi Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pacitan

Jumat, 29 Januari 2016

DNS CAPESUN JENJANG MI

Kepada Yth.
Kepala Madrasah Negeri dan Swasta
Se-Kab. Pacitan

Berikut kami sampaikan Daftar Nominatif Sementara Calon Peserta Ujian Sekolah/Madrasah Jenjang Madrasah Ibtidaiyah.
Mohon untuk diverifikasi ulang, jika ada kesalahan/revisi mohon dicoret dengan tinta merah dan diperbaiki disebelahnya.

Printout DNS perbaikan/revisi diserahkan ke Seksi Pendma paling lambat tanggal 05 Pebruari 2016, bagi yang tidak ada perbaikan tidak perlu mengumpulkan.
Terimakasih

DNS DOWNLOAD DISINI

Senin, 25 Januari 2016

VERVAL NPSN BAGI SEMUA LEMBAGA



Nomor         :   Kd.15.1/2/PP.00/112/2016                                     Pacitan, 20 januari 2016
Lampiran     :   -,- lembar
Hal              :   Penerbitan Sertifikat NPSN RA/Madrasah

Kepada Yth. :
Kepala RA/BA, Madrasah Negeri dan Swasta
Se-Kabupaten Pacitan

di
PACITAN

Menindaklanjuti surat Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur Nomor : Kw.15.2/5/PP.00/348/2016 tanggal 11 Januari 2016 perihal sebagaimana pokok surat, maka dengan ini kami sampaikan hal-hal sebagai berikut:
1.      Setiap Satuan Pendidikan dibawah naungan Ditjen Pendidikan Islam (RA/Madrasah) berhak mendapatkan Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) dan Sertifikat Bukti Kepemilikan NPSN tersebut;
2.      Pemberian NPSN RA/Madrasah dilakukan oleh PDSPK Kemendikbud melalui Mekanisme Sistem EMIS Pendis;
3.      Penerbitan Sertifikat NPSN untuk RA/Madrasah dapat dilakukan oleh Kanwil Kemenag Propinsi Jawa Timur;
4.      Mekanisme mendapatkan Sertifikat NPSN RA/Madrasah adalah sebagai berikut:
a.       Operator Lembaga harus terdaftar pada Jaringan Pengelola Data Pendidikan http://sdm.data.kemdikbud.go.id dengan melampirkan Surat Penugasan dari pimpinan masing-masing;
b.      Setelah Akun lembaga diaktifasi oleh PDSP Pusat maka selanjutnya setiap RA/Madrasah harus melakukan update/upload File SK Ijin Operasional Pendirian Madrasah bertipe PDF dengan ukuran kurang dari 1 Mb (satu megabyte) di akun lembaga masing-masing di alamat web http://vervalsp.data.kemdikbud.go.id ;
c.       Melaporkan hasil update/upload ke operator EMIS Kabupaten untuk direkap dan dibuatkan permohonan pencetakan Sertifikat NPSN, dengan format laporan terlampir;
d.      Kanwil hanya melayani pencetakan Sertifikat NPSN berdasarkan daftar nama dan identitas RA/Madrasah pada Lampiran Surat Permohonan Pencetakan Sertifikat NPSN dari Pendma Kabupaten.
5.      Setiap RA/Madrasah harap segera menindaklanjuti sesuai mekanisme pada point 4 dan melaporkan ke Seksi Pendma Kankemenag Kab. Pacitan paling akhir tanggal 29 Januari 2016.
                                                                       
Demikian, atas perhatiannya kami sampaikan terimakasih.

a.n. Kepala
Kasi Pendma

TTD

M. NURUL HUDA, M.Pd
NIP. 196809182000031004

Tembusan :
Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Pacitan (sebagai laporan);


LAMPIRAN-LAMPIRAN DOWNLOAD DISINI

Jumat, 22 Januari 2016

PELAKSANAAN TRY OUT UN, TRY OUT UAMBN, TRY OUT UM DAN TRY OUT UAM TP 2015/2016



1.      Pelaksanaan Try Out UN, Try Out UAMBN, Try Out UM dan Try Out UAM Tahun Pelajaran 2015/2016 Sebagai berikut :
a.       Try Out UN MA               :          28 s.d 30 Maret 2016
b.      Try Out UN MTs              :          I.    22 s.d 25 Pebruari 2016
     II.  25 s.d 28 April 2016
c.       Try Out UAMBN MTs     :          14 s.d 16 Maret 2016
d.      Try Out UM MI                :          28 s.d 30 Maret 2016
e.       Try Out UAM MI             :          14 s.d 16 April 2016
2.      Waktu pelaksanaan UAM Tingkat MA Tanggal : 1 s.d 8 Maret 2016;
3.      Seluruh MI, MTs dan MA baik Negeri maupun Swasta WAJIB mengikuti Try Out UN, Try Out UAMBN, Try Out UM dan Try Out UAM Tahun Pelajaran 2015/2016;
4.      Penggandaan Naskah Soal Try Out UN, Try Out UAMBN, Try Out UM dan Try Out UAM Tahun Pelajaran 2015/2016 dilaksanakan oleh KKM MI, MTs dan MA Provinsi Jawa Timur;
5.      Penyerahan Master Soal Try Out UN MTs dan Try Out UN MA oleh Kepala Bidang Pendidikan madrasah Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Timur kepada Pengurus KKM MTs/KKM MA Provinsi Jawa Timur.

Kamis, 21 Januari 2016

POS UAMBN DAN KISI-KISI SOAL UAMBN TP 2015-2016

POS UAMBN dan KISI-KISI SOAL UAMBN 2015-2016 DOWNLOAD DISINI

PEMBINAAN DAN EVALUASI KEGIATAN 2015 DAN PERENCANAAN KEGIATAN TAHUN 2016

Kepada Yth. 
Kepala RA/BA, Madrasah Negeri dan Swasta
Se-Kab.Pacitan
 
PEMBINAAN DAN EVALUASI KEGIATAN 2015 DAN PERENCANAAN KEGIATAN TAHUN 2016  Di Aula Kantor Kemenag Kab. Pacitan
Senin, 25 Januari 2016, Waktu MI : Pukul 08.00 WIB, MTs/MA : 13.00 WIB
Selasa, 26 Januari 2016 untuk RA/BA pukul 09.00 WIB

DOWNLOAD SURAT DISINI

Rabu, 06 Januari 2016

PMA NOMOR 60 TAHUN 2015 TENTANG PERUBAHAN ATAS PERATURAN MENTERI AGAMA NOMOR 90 TAHUN 2013 TENTANG PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN MADRASAH



Berikut kami sampaikan Salinan PMA Nornor 60 Tahun 2015 Tentang Perubahan Atas PMA Nomor 90 Tahun 2013 Tentang Penyelenggaraan Pendidikan Madrasah