Selamat Datang di Portal Resmi Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pacitan

Jumat, 05 Februari 2016

PEMUTAKHIRAN DATA EMIS SEMESTER GENAP TP 2015-2016



Nomor         :   Kd.15.1/2/PP.00/225/2016                                     Pacitan, 05 Pebruari 2016
Lampiran     :   -,- lembar
Hal              :   Pemutakhiran Data EMIS Semester Genap Tahun Pelajaran 2015/2016

Kepada Yth. :
Kepala RA/BA, Madrasah Negeri dan Swasta
Se-Kabupaten Pacitan

di
PACITAN

Menindaklanjuti surat Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur Nomor : Kw.15.2/5/PP.00/870/2016 tanggal 02 Pebruari 2016 perihal sebagaimana pokok surat, maka dengan ini kami sampaikan hal-hal sebagai berikut:
1.      Pendataan RA, MI, MTs, MA dan Pengawas Madrasah dibawah Koordinasi Seksi Pendidikan Madrasah di Tingkat Kankemenag Kab/Kota;
2.      Setiap satuan pendidikan, peserta didik, lulusan, Pendidik dan Tenaga Kependidikan di bawah binaan Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI diwajibkan untuk melakukan pemutakhiran data EMIS Semester Genap TP 2015/2016 dengan mengisi instrumen pendataan resmi yang dikeluarkan oleh Ditjen Pendidikan Islam secara lengkap, tepat dan akurat, sesuai petunjuk pengisian data yang tersedia;
3.      Waktu pelaksanaan pemutakhiran data EMIS Madrasah Semester Genap TP 2015/2016 akan berakhir pada tanggal 5 Maret 2016;
4.      Format pendataan EMIS Semester Genap TP 2015/2016 telah disediakan oleh Subbag Sistem Informasi, Setditjen Pendidikan Islam dan dapat diunduh pada laman: http://www.pendis.kemenag.go.id pada kolom Info Penting;
5.      Mohon dipastikan, setiap operator data EMIS tingkat satuan pendidikan (RA, MI, MTs dan MA) sudah terdaftar pada aplikasi EMIS SDM yang dapat diakses melalui laman web : http://emispendis.kemenag.go.id/emis _ sdm;
6.      Aplikasi Desktop EMIS bisa didownload di laman web : http://emispendis.kemenag.go.id/emis _ sdm dengan menggunakan email yang sudah didaftarkan oleh masing-masing lembaga (sama dengan akun yang digunakan pada semester ganjil);
7.      Jadwal Upload hasil backup untuk Kabupaten Pacitan mulai tanggal 24 s/d 28 Pebruari 2016;
8.      Format excel dan hasil backup dikirim ke emiskabpacitan@gmail.com.
                                                                       
Demikian, atas perhatiannya kami sampaikan terimakasih.

a.n. Kepala
Kasi Pendma

TTD

M. NURUL HUDA, M.Pd
NIP. 196809182000031004
Tembusan :
                        Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Pacitan (sebagai laporan);


LAMPIRAN SURAT DOWNLOAD DISINI