Nomor : Kd.15.1/2/PP.00/1482/2014 Pacitan,
08 September 2014
Lampiran : -,-
Hal : Aktivasi NUPTK/PegID 2014
Kepada Yth. :
1. Pengawas PAI SLTP/SLTA/SMK/Rumpun Mapel
2. Pengawas PAI TK/RA/SD/MI Kecamatan
3. Kepala RA/BA/Madrasah Se-Kab. Pacitan
di
PACITAN
Berdasarkan agenda kegiatan
dari BPSDMPK-PMP Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan semester 1 Tahun Ajaran
2014/2015, untuk itu agar diperhatikan hal-hal sebagai berikut :
1. Setiap PTK berkewajiban melaporkan status keaktifan NUPTK/PegID
masing-masing secara online di PADAMU NEGERI menggunakan akun masing-masing;
2. Yang mana sebagai bukti keaktifan NUPTK/PegID, setiap PTK akan diberikan
Kartu Identitas oleh sistem Padamu Negeri yang masa berlaku aktifnya setiap
semester mulai Tahun Ajaran 2014/2015;
3. Kartu Identitas PTK dimaksud dapat dicetak mandiri oleh setiap PTK melalui
akun login masing-masing di Layanan PADAMU NEGERI. Panduan bisa dibaca di
alamat sebagai berikut : http://bantuan.siap-online.com/2014/08/keaktifan-ptk-2014-cetak-kartu-digital-nuptk.html;
4. Aktivasi dapat dilakukan sampai
dengan 31 Desember 2014;
5. Bagi operator lembaga harap segera mendaftarkan email lembaga ke sistem Padamu
Negeri, agar bisa mengelola data PTK (akun lama dengan npsn hanya bisa
digunakan untuk menambahkan admin
baru);
Berikut langkah sederhana menambah akun adminstrator sekolah:
1. masuk padamu.siap.web.id, klik
login sekolah
2. diatas logo twitter klik "mendaftar", isi - lanjut - ikuti
langkah (isi dengan email pribadi atau email sekolah)
3. buka email yang didaftarkan tadi dan klik aktivasinya, logout
4. masuk padamu.siap.web.id, login
sekolah
5. login dengan akun sekolah lama 20xxxxxxx
6. klik kelola akun institusi, klik daftar akun administrator, klik tambah
7. isi alamat email yang didaftarkan tadi - cetak S01
8. logout/ keluar (caranya klik pojok kanan atas - gambar avatar orang)
9. masuk padamu.siap.web.id, login
sekolah, isikan email tadi dan passwordnya
10. isikan kode aktivasi, Selesai.
6. Bagi PTK baru yang belum terdaftar di Padamu Negeri dapat melakukan
prosedur Registrasi PTK Baru dengan unduh formulir A05 untuk mendapatkan PegID;
7. Bagi PTK yang mutasi ke sekolah induk baru dapat segera melakukan prosedur
mutasi melalui login akun individu PTK masing-masing;
8. Bagi PTK yang non aktif dapat dilaporkan pada menu PTK Non Aktif di Sistem
Padamu Negeri;
9. Untuk pengajuan NUPTK menunggu informasi lebih lanjut;
10. Prosedur lengkap dapat dipelajari di http://cari.padamu.siap.web.id/#!/alur
11. Panduan lengkap terkait Aplikasi Padamu Negeri (Kitab SIAP Padamu Negeri
Versi 1.0) bisa didownload di alamat berikut : https://drive.google.com/file/d/0B8OYodUa_jt6ZjJMSXVwRDFxRzQ/edit?usp=sharing
a.n. Kepala
Kasi Pendma
td
M.
NURUL HUDA, M.Pd
NIP.
196809182000031004
Tembusan :
Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Pacitan (sebagai laporan);